Cara Isi Top Up Saldo LinkAja Via Bank BNI, ATM, Internet dan Mobile Bangking – Semakin maraknya aktivitas masyarakat menggunakan transaksi non tunai, membuat keberadaan dompet digital semakin populer. Salah satu e-wallet yang cukup ramai digunakan adalah LinkAja. Dompet elektronik yang dahulu bernama T-Cash tersebut, memiliki fungsi yang sangat menarik. Saldo LinkAja dapat dipakai untuk berbagai macam jenis pembayaran, seperti membeli pulsa, tagihan listrik, voucher game, dan lain sebagainya.
LinkAja juga dilengkapi fitur top up atau pengisian saldo yang memudahkan pengguna. Terhitung, saat ini sudah ada sekitar 6 metode isi saldo yang bisa pengguna pilih. Pada artikel kali ini akan dibahas panduan cara top up saldo LinkAja via transfer bank, khususnya lewat bank BNI.
Jika Anda merupakan nasabah bank BNI tentu saja Anda akan mendapatkan kemudahan isi saldo melalui dana yang tersedia di rekening bank BNI Anda. Apalagi, bank BNI termasuk ke dalam anggota Himpunan Bank Milik Negara (Himbara), sehingga proses top up saldo LinkAja tidak dikenai biaya admin atau biaya tambahan lainnya alias gratis.
Topik yang akan dibahas:
Cara Isi Saldo LinkAja via Bank BNI
Untuk cara isi saldo LinkAja via bank BNI sendiri, disediakan 4 metode transfer yaitu lewat ATM BNI, Mobile Banking atau M-Banking, Internet Banking atau iBanking, serta SMS Banking. Keempat metode tersebut tahapannya sangat mudah dan cepat, bahkan Anda yang baru pertama kali melakukannya pasti tidak akan merasa kesulitan. Berikut ini adalah penjelasan lengkapnya.
1. Top Up LinkAja Lewat ATM BNI
Metode pertama bisa dibilang metode yang paling konvensional karena Anda harus mendatangi ATM bank BNI terlebih dulu. Namun, cara ini sangat cocok bagi Anda yang tidak memiliki fasilitas mobile banking, SMS banking, ataupun internet banking BNI. Berikut ini adalah tata cara isi saldo LinkAja di ATM BNI:
- Masukkan kartu ATM Anda ke mesin ATM BNI, lalu pilih bahasa Indonesia kemudian masukkan PIN
- Pilih Menu Lain
- Pilih Uang Elektronik
- Pilih LinkAja
- Di layar akan muncul perintah untuk mengisi nomor uang elektronik. Silahkan isi dengan nomor handphone yang terdaftar di LinkAja, lalu tekan Benar
- Pilih nominal top up yang diinginkan (minimal Rp10.000 dan maksimal sebesar Rp500.000)
- Konfirmasi transaksi
- Ikuti instruksi selanjutnya untuk menyelesaikan proses top up saldo.
2. Top Up LinkAja Melalui Mobile Banking BNI
Jika Anda telah melakukan registrasi dan aktivasi akun BNI Mobile Banking atau m banking, maka Anda akan mendapatkan keuntungan isi saldo LinkAja menggunakan handphone secara mudah dan cepat. Berikut ini adalah tutorial cara top up LinkAja via BNI Mobile:
- Login ke aplikasi BNI Mobile Banking Anda
- Pilih menu Pembelian
- Pilih LinkAja
- Pilih menu Input Baru
- Masukkan nomor handphone yang terdaftar di LinkAja
- Isi nominal saldo yang akan di top up, lalu tekan Lanjut
- Periksa rincian transfer, pastikan semua data terisi dengan benar
- Jika semua data sudah benar dan sesuai, silahkan masukkan password BNI Anda. Setelah itu, tekan Lanjut.
3. Isi Saldo LinkAja di Internet Banking BNI
Bagi Anda yang lebih suka bertransaksi menggunakan layanan internet banking BNI, Anda juga bisa melakukan pengisian saldo LinkAja memakai iBanking. Caranya mudah sekali, berikut ini adalah cara top up LinkAja dari internet banking BNI:
- Login ke situs BNI Internet Banking
- Pilih menu Pembelian
- Pilih LinkAja
- Masukkan nomor hanphone yang terdaftar di LinkAja
- Masukkan nominal top up yang diinginkan
- Pilih rekening debet
- Lakukan verifikasi transaksi dan masukkan nomor token.
4. Top Up LinkAja dari SMS Banking BNI
Untuk saat ini, hanya ada dua bank saja yang support pengisian dana LinkAja melalui layanan SMS banking, salah satunya adalah bank BNI. Jadi, Anda adalah orang yang beruntung karena tidak semua nasabah bank dapat memanfaatkan layanan ini. Berikut ini adalah panduan cara isi saldo LinkAja lewat SMS banking BNI:
• Login ke aplikasi BNI SMS Banking
• Pilih menu Pembelian
• Pilih Top up LinkAja
• Masukkan nomor HP yang terdaftar di LinkAja
• Masukkan jumlah/nominal top up yang diinginkan
• Kirim SMS ke nomor 3346
• Masukkan kode PIN challenge.
Setelah mengikuti langkah-langkah di atas dengan baik, biasanya proses dana masuk ke akun LinkAja Anda hanya memakan waktu beberapa menit saja atau bisa dibilang prosesnya instan. Namun, apabila saldo tak kunjung masuk setelah sekian lama maka Anda bisa menghubungi pihak bank ataupun customer service LinkAja untuk mengatasi masalah ini.
Demikianlah pembahasan mengenai cara isi saldo LinkAja via bank BNI dengan mudah, cepat, dan aman. Semoga bermanfaat bagi Anda nasabah bank BNI yang berencana melakukan pengisian saldo akun LinkAja. Jika Anda ingin mengetahui informasi lainnya tentang perbankan dan dompet digital, maka ikuti terus blog ini untuk mendapatkan update artikel terbaru.