Info

Limit Transfer BNI di ATM, Internet / Mobile Banking

Limit Transfer BNI di ATM, Internet / Mobile Banking – Seperti halnya bank pada umumnya, Bank BNI telah memberikan kemudahan dalam bertransaksi untuk para nasabahnya. Kemudahan ini berupa transaksi jenis transfer yang memungkinkan nasabah untuk melakukan transfer dimanapun dan kapanpun.

Ya, kini transfer bisa dilakukan dimanapun dan kapanpun berkat adanya internet/mobile banking. Berkatnya, nasabah tak perlu lagi melakukan transfer di mesin ATM. Meskipun mesin ATM dinilai sudah cukup tersebar di ruang publik, tetapi tetap saja nasabah harus mencarinya terlebih dahulu sebelum melakukan transfer.

Kelebihan dan Kekurangan Masing-Masing Metode Transfer

Pada artikel kali ini tak hanya limit transfer di masing-masing metode saja yang akan dibahas, melainkan kelebihan dan kekurangan dari masing-masing metode transfer. Informasi berikut ini mungkin saja Anda butuhkan nantinya untuk membuat pertimbangan apakah akan melakukan transfer dengan mesin ATM atau menggunakan internet/mobile banking saja.

1. Transfer Menggunakan Mesin ATM

Cara transfer yang satu ini adalah cara transfer yang paling pertama ada. Bersifat konvensional, namun masih banyak digunakan oleh orang-orang sampai sekarang. Bisa dikatakan transfer menggunakan mesin ATM caranya sederhana, namun bisa juga dinilai cara transfer ini cukup ribet.

Transfer menggunakan mesin ATM dianjurkan bagi mereka yang membutuhkan bukti nyata atas transaksi transfer, misalnya saja untuk catatan keuangan, untuk mentransfer gaji, dan lain sebagainya.

Transaksi menggunakan mesin ATM juga memiliki nilai plus tersendiri daripada menggunakan internet/mobile banking. Dengan mesin ATM nasabah tak hanya bisa melakukan transfer saja, melainkan nasabah juga bisa melakukan tarik tunai.

Transfer dengan mesin ATM juga tidak membebankan nasabah akan pulsa atau kuota internet, karena nasabah hanya perlu datang ke mesin ATM saja dan melakukan transaksi. Cara transfer ini juga dianggap menguntungkan bagi nasabah yang tidak memiliki handphone atau memiliki handphone yang teknologinya kurang maju.

2. Transfer Menggunakan Internet / Mobile Banking

Internet/mobile banking ada untuk memudahkan transaksi nasabah, terutama transaksi berjenis transfer. Biasanya bank akan menganjurkan nasabahnya untuk melakukan penginstalan suatu aplikasi yang mana selanjutnya digunakan sebagai alat untuk transfer.

Masing-masing bank memiliki aplikasi yang berbeda-beda yang harus diinstalkan di smartphone, misalnya saja Bank BRI memiliki BriMO, Bank Mandiri memiliki Mandiri Online, dan lain sebagainya.

Nasabah hanya perlu menyiapkan smartphone, aplikasi yang telah diinstal, dan kuota internet untuk bisa melakukan transfer dengan cara internet/mobile banking. Namun demikian, bukti transfer tetaplah ada. Bukti transfer ini berupa gambar elektronik yang bisa juga dicetak. Gambar ini bisa didapatkan dari screenshot ketika sudah selesai transfer, bisa juga dengan opsi “Simpan” yang ada pada aplikasi tersebut.

Inilah mengapa saat ini transfer bisa dilakukan dimana-mana. Dengan internet/mobile banking, nasabah bisa melakukan transfer dari rumah, di sekolah, di kampus, dan di tempat lain yang jauh dari mesin ATM. Namun demikian, tetap saja sinyal internet yang baik dibutuhkan untuk hal ini.

Macam Jenis Kartu Debit BNI

Sampai saat ini tercatat ada tiga jenis kartu debit yang telah dikeluarkan oleh Bank BNI. Kali ini kami juga akan membahasnya supaya Anda lebih mengenalnya. Di sisi lain, sudahkan Anda mengetahui jenis kartu debit BNI Anda?

1. Kartu Debit Silver BNI

Kartu Debit Silver BNI

Kartu yang tingkatannya paling rendah ini tetap memberikan fasilitas layanan terbaik yang dibutuhkan oleh orang-orang tertentu. Kartu Debit BNI Silver mengharuskan pemiliknya menyisakan 4 ribu rupiah setiap bulannya untuk administrasi.

Pemilik kartu Silver bisa melakukan belanja di merchant hingga 10 juta rupiah dalam satu harinya. Tunggakan administrasi akan diberikan denda untuk pemilik sebesar 10 ribu rupiah saja. pemilik kartu Debit BNI Silver juga bisa melakukan tarik tunai di mesin ATM hingga 5 juta rupiah.

2. Kartu Debit Gold BNI

Kartu Debit Gold BNI

Biaya administrasi untuk kartu yang setingkat lebih tinggi dari kartu Silver ini adalah Rp 7.500 setiap bulannya. Meskipun lebih besar, nominal dari masing-masing layanan yang disediakan juga lebih besar.

Contohnya saja pada limit tarik tunai di mesin ATM, pemilik kartu Gold bisa melakukan tarik tunai di mesin ATM hingga 10 juta per harinya, selisih 5 juta dengan mereka yang memiliki kartu Silver.

Transaksi belanja dari pemilik kartu Gold ini mencapai 50 juta rupiah dalam sehari. Sedangkan untuk denda tunggakan administrasi sama nominalnya dengan kartu Silver, yaitu 10 ribu rupiah.

3. Kartu Debit Platinum BNI

Kartu Debit Platinum BNI

Karena tingkatan kartu ini paling tinggi dibanding dengan dua kartu sebelumnya maka wajar saja biaya administrasinya dan fasilitas layanannya lebih besar. Biaya administrasi bulanan untuk pemilik kartu Debit BNI Platinum adalah 10 ribu rupiah.

Pemilik kartu Debit BNI Platinum bisa melakukan belanja dengan kartu ini hingga 10 juta rupiah dalam sehari. Kemudian untuk tarik tunai di mesin ATM, pemilik kartu ini bisa menarik tunai sebesar 10 juta rupiah di mesin ATM.

Limit Transfer Bank BNI

Setelah membahas kelebihan dan kekurangan masing-masing metode transfer, jenis-jenis kartu debit yang disediakan Bank BNI, maka sampailah kita pada bahasan utama pada artikel kali ini, yaitu limit transfer di masing-masing metode.

1. Limit Transfer dengan Mesin ATM BNI

Dengan mesin ATM yang mana membolehkan Anda mendapatkan bukti nyata dari transfer ada nominal limit yang harus diketahui. Mereka yang memiliki kartu Silver bisa melakukan transfer hingga 50 juta rupiah per hari untuk sesama Bank BNI.

Sedangkan mereka yang memiliki kartu Gold dan kartu Platinum bisa mentransfer hingga 100 juta rupiah dalam satu hari ke rekening sesama Bank BNI.

Lain cerita untuk transfer antar bank, selain diberikan biaya tambahan, limit transfer antar bank juga memiliki nominal yang lebih kecil. Pemilik kartu Silver bisa mentransfer hingga 10 juta rupiah di mesin ATM, pemilik kartu Gold bisa mentrasnfer ke antar bank sebesar 15 juta rupiah, dan pemilik kartu Platinum bisa melakukan transfer antar bank hingga 25 juta rupiah.

2. Limit Transfer Internet / Mobile Banking BNI

Kenyamanan transfer bisa dirasakan dengan memiliki aplikasi khusus untuk internet/mobile banking. Transfer bisa dilakukan dimana-mana dan kapan saja. Berikut adalah beberapa limit transfer untuk metode transfer ini.

Mereka yang memiliki jenis kartu Silver bisa melakukan transfer hingga 50 juta rupiah ke sesama Bank BNI dan 10 juta rupiah untuk transfer antar bank dengan internet/mobile banking.

Sedangkan mereka yang memiliki kartu Debit BNI Gold bisa mentransfer hingga nominal 100 juta rupiah ke sesama rekening Bank BNI dan 15 juta rupiah saja untuk transfer ke lain bank, tentunya dengan metode internet/mobile banking.

Transfer dengan kartu Debit BNI Platinum memberikan nominal transfer yang lebih besar, yaitu pemilik kartu ini bisa melakukan transfer hingga 100 juta rupiah sehari untuk ke sesama Bank BNI serta sebesar 25 juta rupiah saja untuk transfer antar bank.

Pulsa Seluler

PulsaSeluler.com adalah penyedia jasa jual beli pulsa online terpercaya, paket internet, voucher game, top up saldo dana, ovo, gopay, token listrik harga murah bisa bayar via paypal dan bank transfer buka 24 jam.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button
Close

Adblock Detected

Untuk melanjutkan membaca Artikel ini, Silahkan matikan AdBlocker di Browser Anda!