Cara Cek Saldo BPJS Ketenagakerjaan Online Lewat HP dan PC Laptop – Berdasarkan ketentuan pemerintah yang diatur dalam Undang-Undang Ketenagakerjaan, semua pekerja baik yang bekerja di Indonesia ataupun luar negeri diharapkan memiliki BPJS Ketenagakerjaan. Fungsinya tidak lain untuk melindungi pekerja dari risiko yang menyangkut kecelakaan kerja, jaminan hari tua, serta berbagai macam manfaat lain yang terdapat dalam BPJS tersebut.
BPJS Ketenagakerjaan merupakan suatu jaminan sosial yang sangat penting dimiliki setiap pekerja Indonesia. Sebab, dampak buruk terkait pekerjaan dapat menimpa siapa saja dan dimana saja. Dengan adanya jaminan sosial, setidaknya jikalau terjadi hal-hal yang tidak diinginkan tak akan mengganggu kesejahteraan pekerja dan keluarga secara signifikan.
Sehubungan dengan pandemi Covid-19 yang sedang melanda Indonesia, pemerintah akan memberikan subsidi gaji senilai Rp 600.000 yang akan diberikan selama 4 kali di tahun 2021 kepada pekerja yang memiliki BPJS Ketenagakerjaan masih aktif. Untuk itu, sangat penting bagi setiap pekerja melakukan cek status dan cek saldo BPJS Ketenagakerjaan miliknya.
Topik yang akan dibahas:
Cara Cek Saldo BPJS Ketenagakerjaan Online
Perkembangan teknologi yang sudah semakin maju, memudahkan kita untuk melakukan segala hal salah satunya dalam mengecek saldo BPJS Ketenagakerjaan. Bila dahulu setiap pekerja harus mendatangi langsung kantor BPJS terdekat, maka kini semuanya bisa via online lewat HP dan PC laptop. Berikut ini beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk melakukan pengecekan saldo BPJS Ketenagakerjaan JHT (Jaminan hari tua / pensiun) lewat HP, PC, ataupun laptop:
1. Cara Cek Saldo BPJS Ketenagakerjaan Melalui Situs Resmi
Metode pertama ini bisa dibilang paling mudah, cepat dan aman karena melalui situs resmi dari BPJS Ketenagakerjaan. Tidak hanya saldo yang bisa dilihat, didalamnya terdapat berbagai macam menu yang bisa diakses oleh pengguna. Cara ini bisa dilakukan asalkan Anda mempunyai koneksi internet. Simak caranya berikut ini:
#1. Kunjungi situs https://www.bpjsketenagakerjaan.go.id/, Lalu klik menu menu Layanan Peserta.
#2. Pilih menu Tenaga Kerja.
#3. Akan muncul pilihan berupa BPJSTKU, antrian online, serta tracking claim. Untuk cek saldo, pilih BPJSTKU.
#4. Anda akan dialihkan ke alamat https://sso.bpjsketenagakerjaan.go.id/ dan muncul halaman login. Masukkan alamat email beserta password Anda.
#5. Setelah itu Anda akan diarahakan ke dasbor member halaman, dan Anda cukup pilih menu Lihat Saldo JHT untuk cek saldo BPJS Ketenagakerjaan.
1.1. Cara Cek Saldo BPJS Ketenagakerjaan Pengguna Baru
Jika Anda adalah pengguna baru yang belum pernah cek online saldo BPJS Ketenagakerjaan sebelumnya, maka Anda harus membuat akun BPJSTK. Untuk caranya sangat mudah, silahkan ikuti panduan berikut:
#1. Buka situs https://sso.bpjsketenagakerjaan.go.id/, Lalu klik daftar pengguna.
#2. Di halaman selanjutnya Anda akan disajikan kolom pengisian segmen dan alamat email. Untuk kolom Segmen tersedia 3 pilihan yakni PU (Penerima Upah), BPU (Bukan Penerima Upah), serta PMI (Pekerja Migran Indonesia). Jika Anda berprofesi sebagai karyawan swasta maka pilihlah PU. Lalu, isi alamat email Anda yang masih aktif. Jika sudah, tekan tombol Kirim.
#3. Setelah itu, masukkan kode OTP yang dikirim ke email Anda untuk keperluan verifikasi pada kolom yang tersedia. Jika sudah, tekan Verifikasi.
#4. Selanjutnya silahkan isi formulir informasi data pengguna yang terdiri dari NIK KTP, Nama Lengkap, Tanggal Lahir, Nomor Handphone, nomor Kartu Peserta Jamsostek (KPJ)/BPJSTK, Kata Sandi, serta Konfirmasi Kata Sandi. Jika semua data telah diisi, tekan Kirim.
#4. Ikuti langkah selanjutnya hingga proses pendaftaran selesai.
#5. Setelah berhasil membuat akun dan login, Anda dapat mengecek saldo BPJS Ketenagakerjaan dengan memilih menu Lihat Saldo JHT > KPJ BPJS Ketenagakerjaan Anda lalu klik Submit.
2. Cara Cek Saldo BPJS Ketenagakerjaan Lewat Aplikasi BPJSTKU
Selain melalui situs resmi, para pengguna hp android dan iPhone juga bisa melakukan pengecekan saldo BPJS Ketenagakerjaan melalui sebuah aplikasi bernama BPJSTKU. Aplikasi ini secara resmi diperkenalkan pada tahun 2018 yang lalu berfungsi untuk mengecek saldo, simulasi perhitungan jaminan hari tua, informasi kantor cabang, layanan pelaporan dan pengaduan, pelaporan kecelakaan kerja, serta layanan kartu digital.
Di bawah ini tahapan cara cek saldo BPJS Ketenagakerjaan online via aplikasi BPJSTKU:
- Pastikan Anda telah terdaftar dalam layanan BPJS Ketenagakerjaan
- Instal aplikasi BPJSTKU di Play Store (android) atau App Store (iOS)
- Jika belum mempunyai akun, klik Pendaftaran Pengguna Baru
- Pilih jenis kepesertaan, bila Anda berprofesi sebagai karyawan swasta pilihlah PU
- Lengkapi data diri yang diminta sesuai dengan data KTP Anda
- Isi nomor KPJ, yaitu nomor kepersertaan yang tertera di kartu BPJS Ketenagakerjaan Anda
- Masukkan kode verifikasi yang terdapat di email Anda
- Masukkan nomor handphone Anda
- Masukkan kembali kode verifikasi yang sudah dikirimkan melalui SMS
- Buat password atau kata sandi yang akan digunakan untuk proses masuk selanjutnya.
3. Cek Saldo BPJS Via SMS 2757
Cara ini cukup disukai para pekerja karena prosesnya mudah dan tidak membutuhkan koneksi internet. Namun sebelumnya, peserta harus melakukan registrasi akun terlebih dulu agar bisa melakukan cek saldo via SMS. Berikut adalah tata caranya:
- Buat pesan dengan format DAFTAR(spasi)SALDO#Nomor KTP#Nama#Tanggal Lahir#Nomor Peserta lalu kirim SMS ke nomor 2757. Untuk format tanggal lahir pastikan ditulis seperti ini: misalnya, 9 April tahun 1990 berarti diketik 09-04-1990.
- Setelah itu, Anda akan menerima balasan pesan dari BPJS yang berisi ucapan terima kasih beserta nomor ID Anda.
- Setelah berhasil mendapatkan ID, Anda bisa langsung cek saldo dengan cara membalas SMS tersebut dengan format SALDO(spasi)Nomor Peserta lalu kirim ke 2757.
- Nantinya, Anda akan menerima balasan SMS yang berisi jumlah saldo BPJS Ketenagakerjaan Anda.
Perlu diperhatikan, metode di atas hanya berlaku untuk peserta BPJS dengan nomor operator Telkomsel, Indosat, dan XL. Lain dari itu, maka tidak bisa.
Cukup sekian pembahasan tentang cara cek saldo BPJS Ketenagakerjaan online lewat HP, PC, dan laptop, semoga bermanfaat dan berhasil Anda coba. Jika ada pertanyaan, jangan ragu untuk ajukan melalui kolom komentar di bawah.