Cara Mengaktifkan Pulsa Darurat Indosat Untuk Internet
Cara Mengaktifkan Pulsa Darurat Indosat Untuk Internet – Sebagian dari kita mungkin sudah banyak mengetahui pulsa darurat dari provider lain seperti Telkomsel, XL/Axis dan lainnya.
Tapi mungkin kamu belum tau jika Indosat juga menghadirkan fitur pulsa darurat yang bisa digunakan juga untuk berinternet. Penasaran kan? Mari simak artikel ini sampai habis!
Topik yang akan dibahas:
Pulsa Darurat Indosat
Sebelum masuk ke cara mengaktifkan pulsa darurat Indosat pulsaseluler.com akan menjelaskan apa itu pulsa darurat.
Pulsa darurat Indosat merupakan sebuah layanan hutang pulsa yang diberikan provider Indosat untuk pengguna kartu prabayar pulsa darurat ini dinamakan pulsa SOS Indosat. Nah bisa kita simpulkan jika kamu pengguna kartu pasca prabayar jelas kamu tidak akan bisa menggunakan layanan ini.
Walaupun bukan pulsa reguler, pulsa SOS dapat digunakan juga sebagai semacam pulsa reguler Indosat Im3 ooredoo. Pulsa darurat SOS dapat kamu pakai buat membeli paket kuota internet, telepon, serta SMS. Untuk itu kamu perlu mengetahui cara menggunakan pulsa darurat Indosat untuk internet.
Tidak hanya buat membeli paket umum, pulsa darurat Indosat Im3 Ooredoo juga bisa kamu pakai buat melakukan panggilan atau SMS langsung. Tidak hanya kesesama operator, tapi juga bisa digunakan untuk semua jenis operator.
Telepon ke sesama Indosat Im3 Ooredoo, hanya dikenakan tarif 5 rupiah per detik. Sedangkan, untuk mengakses jenis provider lainnya, akan dikenai biaya seribu rupiah per menit. Lalu, butuh biaya 200 rupiah per sekali SMS ke semua operator.
Tidak semua nomor Indosat Im3 Ooredoo bisa menggunakan dana pulsa SOS ini. Untuk bisa mendapatkannya, kamu wajib penuhi kriteria atau persyaratan yang disediakan oleh operator Indosat, di antaranya:
- Masa aktif kartu setidaknya sudah 3 bulan.
- Pulsa utama reguler kurang dari 2.500.
- Apabila lebih dahulu mempunyai hutang, wajib untuk membayar lunas hutang pulsa lebih dahulu.
Cara Mengaktifkan Pulsa Darurat Indosat Untuk Internet
Kalau kamu penasaran bagaimana cara mengaktifkan pulsa SOS Indosat untuk digunakan internetan, caranya cukup mudah. Berikut ini cara mangaktifkan pulsa SOS dengan mudah:
- Kamu cuma perlu tekan kode *505#, lalu tekan tombol “Panggilan” dan tunggu layar ponsel kamu menampilkan balasannya.
- Lalu tinggal tunggu SMS balasan dari pihak Indosat. SMS tersebut akan berisi bahwa pulsa darurat kamu sudah terisi.
kamu mesti mengecek pulsa kamu segera. Namun, karena ini berbentuk kuota internet, kamu patut mengecek bagian paket datanya, bukan pulsanya. - Jika sudah masuk, kamu sudah bisa mengakses internet lagi. Tapi, disarankan untuk cek selalu batas kuota kamu karena umumnya paket data yang maksimal bisa diberikan provider hanya 1 GB saja.
- Umumnya, ada dua jenis pulsa darurat Indosat khusus internet. Keduanya mencakup kuota 1 GB dan 700 MB. Besaran tarifnya juga berbeda, yakni sekitar 6000 dan 4500.
Nantinya, ketika kamu mengisi pulsa reguler, pulsa kamu akan terpotong sebesar nominal pulsa darurat yang sudah kamu beli.
Tarif pulsa SOS Indosat
Berikut adalah tarif layanan pulsa darurat berdasarkan jumlah pulsa yang kamu pilih:
Masa Aktif 2 hari
- Pulsa darurat Rp 1,000 dikenai biaya Rp 1,400
- Pulsa darurat Rp 2,000 dikenai biaya Rp 2,800
- Pulsa darurat Rp 3,000 dikenai biaya Rp 4,200
- Pulsa darurat Rp 4,000 dikenai biaya Rp 5,600
Masa Aktif 5 hari
- Pulsa darurat Rp 5,000 dikenai biaya Rp 7,000
- Pulsa darurat Rp 6,000 dikenai biaya Rp 8,400
- Pulsa darurat Rp 8,000 dikenai biaya Rp 11,200
- Pulsa darurat Rp 10,000 dikenai biaya Rp 14,000
Masa Aktif 10 dan 15 hari
- Pulsa darurat Rp 15,000 dikenai biaya Rp 21,000 (10 hari)
- Pulsa darurat Rp 20,000 dikenai biaya Rp 28,000 (15 hari)
Masa Aktif 30 hari
- Pulsa darurat Rp 30,000 dikenai biaya Rp 42,000
- Pulsa darurat Rp 50,000 dikenai biaya Rp 70,000
- Pulsa darurat Rp 70,000 dikenai biaya Rp 98,000
- Pulsa darurat Rp 80,000 dikenai biaya Rp 112,000
- Pulsa darurat Rp 100,000 dikenai biaya Rp 140,000
Jika kamu melakukan isi ulang pulsa, sedangkan kuota sisa pulsa darurat masih ada maka yang digunakan terlebih dahulu adalah pulsa darurat hingga habis baru kemudian pulsa utama selanjutnya yang digunakan.
Kesimpulan
Layanan pulsa darurat Indosat atau pulsa SOS Indosat membantu penggunanya khususnya yang memakai kartu prabayar, dalam kondisi tertentu layanan ini menjadi sebuah solusi untuk menghandle pulsa kamu yang tiba tiba butuh.
Demikian artikel ini dibuat, semoga bermanfaat!